Kepada Yth.
Bapak/Ibu Calon Presiden
Bapak/Ibu
yang terhormat sebelumnya perkenalkan saya seorang rakyat biasa yang mendedikasikan hidup saya
pada dunia pendidikan. Tujuan saya menulis surat ini karena saya yakin kalau
saya tidak mungkin bisa bertemu dengan Bapak/Ibu secara langsung karena saya
tidak memenangkan medali satu pun yang mengharumkan nama Indonesia di kancah
internasional.
Sebagai
seorang guru saya mempunyai banyak unek-unek yang ingin saya sampaikan kepada
Bapak/Ibu. Saya berharap dalam masa kepemimpinan Bapak/Ibu sebagai presiden,
Bapak/Ibu bisa memilih menteri pendidikan yang pernah mengenyam pendidikan di
LPTK agar bisa mengerti kondisi real kami atau orang yang benar-benar mengerti dunia pendidikan,
agar tidak menghasilkan kebijakan yang
labil. Bapak/Ibu saya mewakili rekan-rekan juga berharap bahwa pemerintah
benar-benar menghargai guru dengan cara pemberian gaji yang layak. Jika ada
yang berkata guru itu pahlawan tanpa tanda jasa, bukan berarti bahwa guru akan
kenyang dengan pahala saja.
Bapak/Ibu
pasti tahu untuk menjadi guru itu harus kuliah S1 dan itu tidak murah, kami
hanya ingin penghargaan sesuai dengan kualifikasi kami. Bapak/Ibu mungkin dulu
pernah diajar oleh guru di sekolah yang sampai usia tuanya mereka masih belum
punya status yang bisa menjamin kehidupannya kelak. Bapak/Ibu kalau tak ada
guru yang mengajar di sekolah tak akan ada profesi lain, termasuk presiden. Maka saya berharap di masa Bapak/Ibu
pendidikan Indonesia akan semakin maju.
Terima
kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa tinggalkan komentar ya, follow @riefprudence Terima kasih.